Didemo Viking, Mimpi Robert Alberts Dampingi Persib Bandung di AFC Cup Sirna di Tengah Jalan?

- 10 Agustus 2022, 12:45 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts.
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts. /Persib.co.id

PotensiBadung.com - Mimpi Robert Alberts untuk mendampingi Persib Bandung bermain di kancah asia nampaknya harus sirna di tengah jalan.

Robert Alberts sempat mengatakan jika tim seperti Persib Bandung harus bermain di AFC Cup.

Seperti diketahui, Pangeran Biru menjadi salah satu klub yang memiliki basis suporter terbesar di Asia.

Baca Juga: SURPRISE untuk PSIS Semarang, Persib Bandung Datangkan Pemain Rp35,76M dari Liga Brasil, Ray Redondo Takut?

Baca Juga: Posisi Klub Witan Sulaeman di Liga Fortuna Lebih Baik, Sahabat Asnawi Mangkualam Egy Maulana Vikri Ucapkan Ini

Menjadi pelatih asing terlama yang melatih Persib Bandung, Robert Alberts akhirnya dapat mewujudkan hal tersebut.

Musim lalu, juru taktik asal Belanda ini membawa Persib Bandung mengamankan tiket AFC Cup setelah finis di posaisi runner up.

“Kami masih berada pada urutan kedua. Itu artinya Persib bisa lolos ke Piala AFC. Itu adalah satu diantara target kami,” kata Robert Alberts, dilansir dari laman klub, 24 Maret 2022.

Baca Juga: Lini Pertahanan Persib Bandung Gonjang-Ganjing, Bek Termahal Buka Suara, PSIS Semarang Modal untuk Bangkit

Baca Juga: Bos Persib Bandung TEMUI Robert Alberts Jelang Aksi Ribuan Bobotoh? Sinyal Ada Berkah Baru dari Istri Cantik

“Satu kemenangan sudah menyegel tempat bagi kami di Piala AFC. Itu penting bagi tim seperti Persib,” tambahnya.

Kendati demikian Persib Bandung baru akan bermain di kancah asia di 2023 mendatang.

Kini keberuntungan tak ada di pihaknya, lantaran posisinya terancam dilengserkan usai Persib Bandung berada di zona degradasi klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023.

Baca Juga: DJADJANG Nurdjaman, Sosok yang Telah Membawa Persikabo 1973 Tiga Besar Klasemen Sementara BRI Liga 1 Musim Ini

Baca Juga: DJADJANG Nurdjaman, Sosok yang Telah Membawa Persikabo 1973 Tiga Besar Klasemen Sementara BRI Liga 1 Musim Ini

Hingga putaran ketiga, Persib Bandung belum juga meraih kemenangan. Sebaliknya, kini Pangeran Biru mendapat kebobolan cukup banyak.

Persib Bandung baru meraih satu poin dan bertengger di posisi ke-17 klasemen sementara.

Tuntutan agar Robert Alberts mundur pun sudah menggema belakangan ini dan sempat menjadi trending topic.

Baca Juga: Disimpan Lawan Persib Bandung? Pelatih PSIS Semarang Bakal Andalkan Fisik Tibo, Sergio Alexandre Beri Pujian

Baca Juga: Disimpan Lawan Persib Bandung? Pelatih PSIS Semarang Bakal Andalkan Fisik Tibo, Sergio Alexandre Beri Pujian

Atas hasil minor itu Persib Bandung berupaya untuk melakukan evaluasi, namun belum buka suara terkait nasib Robert Alberts selanjutnya.

Rencananya, suporter Persib Bandung ‘Viking Persib Club’ akan melakukan demo besar-besaran untuk merealisasikan hal tersebut pada Rabu, 10 Agustus 2022.

Misi utama dari aksi yang akan dilakukan oleh sekitar lima ribu masa ini adalah untuk melengserkan Robert Alberts.

Baca Juga: BAKU TUMBUK! Karena Hal Ini, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman Kena Ledek Asnawi Mangkualam di Media Sosial

Baca Juga: PSIS Semarang BERPESTA di Kandang Persib Bandung, Sinyal Pembantaian dari Titus Bonai Menuju Biru Barat

“Bersama ini kami Viking Persib Club, organisasi suporter pendukung Persib Bandung bermaksud menyampaikan pemberitahuan aksi,” tertulis di surat pemberitahuan aksi masa.

Sedangkan misi kedua untuk perbaikan sistem ticketing Persib Bandung.***

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Instagram Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x