Erik Ten Hag Menyukai Performa Apik yang Ditunjukan Marcus Rashford Dalam Beberapa Pertandingan

- 1 November 2022, 07:40 WIB
Manajer Manchester United Erik ten Hag.
Manajer Manchester United Erik ten Hag. //Instagram./

PotensiBadung.com- Manajer Manchester united, Erik Ten Hag mendeskripsikan pencetak gol kemenangan 1-0 atas West Ham, yaitu Marcus Rashford sebagai calon pemain hebat yang akan berkembang menjadi lebih baik.

Rashford mencetak golnya yang ke-100 sepanjang karirnya untuk United dengan sundulan brilian di babak pertama, yang memperpanjang rekor tak terkalahkan timnya di semua kompetisi menjadi delapan pertandingan.

Pemain berusia 24 tahun itu adalah pemain United setelah Wayne Rooney pada tahun 2009 yang telah mencetak 100 goal untuk klub.

Dan ketika ditanya apakah dia bisa menjadi pemain elit, Ten Hag berkata "saya pikir dia sudah melakukannya,".

Baca Juga: VIRAL Akun Instagram Ditangguhkan 'Dibanned', Ini Cara Mengembalikannya

Sebelum anda berusia 25 tahun, anda sudah bisa mencetak 100 goal, saya pikir dia (Rashford) sudah berada pada level tersebut, tetapi dia pasti belum pas dengan pencapaian itu" jelas Erik Ten Hag.

"Pada akhirnya ini tentang berapa banyak trofi yang anda menangkan untuk klub, dan saya pikir dia bisa mengembangkan permainannya lebih baik lagi," tambah Erik Ten Hag dalam sesi konferensi pers.

Rashford memenangkan sundulan dari pemain bertahan West Ham Thilo Kehrer, setelah menerima umpan silang dari Christian Eriksen dan berhasil membawa kemenangan United atas West Ham dalam pertandingan tersebut.

"Ketika anda melihat dia (Rashford) melakukan dua sundulan dalam pertandingan tersebut dan kami telah melakukan kerja keras untuk itu," tambah Ten Hag.

Halaman:

Editor: Imam Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x