Aji Santoso Jelaskan Alasannya Otak-atik Posisi Pemain

- 19 Juli 2023, 13:16 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso
Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso /Instagram @officialpersebaya

PotensiBadung.com - Posisi pemain Persebaya Surabaya sekarang ini sedang diotak-atik oleh pelatih Aji Santoso.

Aji Santoso menggeser posisi Alwi Slamat dalam laga pekan ke-3 BRI Liga 1 2023/2024 ketika melawan PSIS Semarang yang berakhir dengan skor 2-0.

Padahal, posisi natural Alwi Slamat sebagai gelandang bertahan atau jangkar yang bergeser menjadi bek kiri.

Baca Juga: Nathalie Holscher Ubah Penampilan karena Mungkin Kesepian, Ustadz Derry Sulaiman: Dia Sedih

Tentu hal tersebut menjadi tantangan baru bagi pemain yang belum pernah turun sebagai bek sayap selama membela Persebaya.

Aji Santoso mengungkapkan alasan absennya Reva Adi, mau tidak mau harus memutar otak untuk mencari pemain yang dirasa pas mengisi posisi bek kiri.

Dan, kata Aji Santoso, Alwi Slamat dianggap layak untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Reva Adi yakni menjadi bek kiri.

Aji Santoso menerangkan, mengapa dirinya menggeser Alwi Slamat ke posisi bek kiri, karena stok gelandang tengah cukup banyak.

Baca Juga: Persik Kediri Ingin Lanjutkan Tren Positif Saat Menantang Dewa United, Meski tanpa Tiga Pilar Andalan

Hasilnya, memang kurang menggembirakan bagi Persebaya karena sektor bek kiri berhasil diekploitasi oleh pemain PSIS.

Namun, dia tak mempermasalahkan hal tersebut, dan enggan menyalahkan penampilan pemainnya.

Menurut Aji Santoso, wajar seorang pemain perlu beradaptasi dengan posisi barunya di sebuah pertandingan.

"Karena di tengah, di situ posisi Alwi (Slamat), yang gelandang bertahan sudah ada Ripal Wahyudi. Reva Adi cedera, jadi Alwi memang beberapa saya siapkan di bek kiri," kata Aji.

Baca Juga: Meylisa Zaara Kuliti Habis-habisan Keanehan Suaminya: Dia Nggak Mau Menyentuh Aku

Aji Santoso pun merasa tidak ada masalah dengan hal tersebut, karena pemain muda Persebaya juga sudah menjadi bagian dari starting eleven tim sejak musim lalu.

Sebut saja Arief Catur Pamungkas, dan Brylian Aldama yang sering mendapat kepercayaan dari Aji Santoso.

"Menurut saya bagus-bagus aja, artinya memberikan kesempatan bermain. Saya tidak ada masalah," kata Aji Santoso. ***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: LIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x