Ini Nama-nama Mahasiswa Titipan yang Nilainya Dimark-Up Rektor Unud Bali Agar Lulus Jalur Mandiri

- 20 Oktober 2023, 23:54 WIB
Rektor Unud Prof Nyoman Gde Antara di Pengadilan Tipikor Denpasar, 20 Oktober 2023
Rektor Unud Prof Nyoman Gde Antara di Pengadilan Tipikor Denpasar, 20 Oktober 2023 /ANTARA/

Baca Juga: Huruf E Postingan Gibran Dianggap Inisial Sosok Rahasia Cawapres Prabowo Subianto

"Ini non Kedokteran dari Anggota Senat”. Kemudian melanjutkan, “ya tlg diluluskan yang bukan kedokteran ini. Stl itu kita tutup”, “Padahal ini masih ada aliran permohonan, saya biarin sj nanti Rektor yang memutuskan.”

Lebih lanjut pada 2 September 2020 malam, Prof Gde Antara mengirim pesan ke Putra Sastra agar meluluskan 3 calon mahasiswa yang sebelumnya tidak lulus. Rinciannya 1 arsitek dan 2 manajemen.

“asah udeg sj (siap habis-habisan, red)," kata Prof Antara.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Jumat 20 Oktober 2023: Ada Bali United Vs Persebaya Surabaya

Pada tahun 2021, yakni di tengah proses pemilihan Rektor hingga pemilihan Rektor, Prof Antara masih cincai-cincai dengan Dr Putra Sastra untuk meluluskan mahasiswa titipan. Diketahui Pemilihan Rektor Unud berlangsung 6 Juli 2021. Para pemilihnya adalah para anggota senat. Prof Antara pemenangnya.

Pada 7 Juli 2021, Prof Gde Antara mengirim pesan ke Putra Sastra yang intinya dia sedang merakap nama-nama calon mahasiwa titipan. Seakan ini jual-beli dengan suara dalam Pilrek yang baru selesai sehari lalu, dia mengatakan demikian: "Hanya org org yang bantu kita sj yg akn lulus.”

Selanjutkan, pada 23 Juli 2021 Prof Antara mengirim daftar nama-nama berupa foto dengan pesan: “tolong diluluskan”.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Indonesia Jalani Laga Perdana 16 November 2023

Dan tanggal 25 Juli 2021, Prof I Nyoman Gde Antara meminta Putra Sastra meluluskan dua calon mahasiswa titipan lagi. ***

Halaman:

Editor: Yoyo Raharyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah