Pelatih Persib Bandung Ungkap 3 Alasan Kenapa Tarik Kakang Rudianto ke Tim Senior, Produk Akademi Terbaik

- 5 Januari 2022, 12:01 WIB
Kakang Rudianto (kiri) dipromosikan naik ke tim senior Persib Bandung.
Kakang Rudianto (kiri) dipromosikan naik ke tim senior Persib Bandung. /Instagram/@persib


PotensiBadung.com- Putaran kedua BRI Liga 1 Indonesia 2021 manajemen Persib Bandung mempromosikan satu lagi pemain akademi mereka ke tim senior, yakni Kakang Rudianto.

Tim kepelatihan Persib Bandung menganggap jika Kakang Rudianto layak untuk dipromosikan ke tim senior karena menjadi salahsatu lulusan akademi terbaik Pangeran Biru.

Pelatih Robert Alberts menegaskan dia punya banyak alasan kenapa Kakang Rudianto menjadi bagian pemain untuk mengarungi kasta teratas Liga 1 di putaran kedua ini.

Baca Juga: Persebaya Surabaya Bisa Tumbangkan Bali United, Berikut Kelemahan Serdadu Tridatu, Coach Teco Pulang ke Brasil

Baca Juga: Duh, Bali United tanpa Coach Teco Kontra Persebaya Surabaya, Bisa Kah Tridatu Redam Bajul Ijo?

Berikut 3 asalan utama Kakang Rudianto masuk ke tim inti

1. Punya Pengalaman Internasional

Pemain yang berposisi sebagai center bek asal Cianjur tersebut sudah punya pengalaman membawa nama Indonesia di kancah dunia.

Dia punya pengalaman internasional dengan bermain di Timnas Indonesia U-19.

Beberapa kali dia juga menjadi langganan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong untuk mengikuti training camp (TC) timnas U-19.

Karena itulah pemain berusia 18 tahun ini layak masuk dalam skuat mahal di Persib Bandung.

Baca Juga: Ancam Posisi PSIS Semarang, Inilah Pemain Persija Jakarta yang Disiapkan, Ada Konate, Motta hingga Simic

Baca Juga: Rahasia Sukses Karir Sepak Bola Asnawi Mangkualam Bahar Hingga Ke Korea, Ini Kata Sang Ayah

2. Pemain Bertalenta

Tim kepelatihan Persib Bandung sudah mencium bakat pemain ini sejak membela Persib Muda di kelompok umur.

Robert melihat Kakang dianggap punya talenta dan selalu menunjukkan kemauan belajar untuk meningkatkan kemampuan.

Kakang menambah deretan pemain muda yang sedang ditempa untuk siap mengarungi kerasnya persaingan pemain-pemain Liga 1.

Baca Juga: Masih Tanda Tanya Besar Alasan Persib Bandung Lepas Indra Mustafa ke Borneo FC, Awalnya Disertakan ke Bali

Baca Juga: Perjalanan Karir Asnawi Mangkualam Bahar Di Asnan Greeners, Rekomendasi Shin Tae-yong hingga Sempat Cedera

Sebelumnya ada Dimas Juliono Pamungkas dan Ferdiansyah yang juga jebolan dari Diklat Persib dan sama-sama tampil di Elite Pro Academi tahun ini.

“Kakang adalah pemain bertalenta. Sebelumnya ia bermain untuk tim Persib U-18 dan kami mendukung semaksimal mungkin para pemain muda,” jelas Robert dilansir dari laman resmi klub Persib.

3. Pemain berkualitas

Tim pelatih Persib Bandung sebelum memutuskan memberikan promosi kepada tim yunior terlebih dahulu melihat kualitasnya.

Baca Juga: Persib Bandung Merosot Ke Posisi 3 Liga 1 Jika Arema FC Mengalahkan Persikabo, Ini Hitungannya

Baca Juga: Deretan 11 Pemain Terbaru PSM Makassar yang Bakal Menggebrak Putaran Kedua, Eks Persib Bandung Paling Dinanti

Kakang Rudianto dianggap memenuhi syarat tersebut, sehingga layak masuk ke level senior.

“Pemain muda juga harus bermain. Latihan adalah satu hal, bagaimana pengalaman latihan diterapkan dalam pertandingan dan itu adalah upaya bagi pemain muda,".

"Beberapa ada yang bisa belajar dengan cepat, ada juga yang lebih lambat, menarik untuk Kakang karena dia masih muda tetapi punya kualitas, punya talenta,” ungkapnya.***

Editor: Mifta Putra

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x