Cristiano Ronaldo ‘MARAH’ saat Diganti di Laga Lawan Korea Selatan, Pelatih Portugal Beri Penjelasan

3 Desember 2022, 18:43 WIB
Cristiano Ronaldo ‘MARAH’ saat Diganti di Laga Lawan Korea Selatan/Twitter: @ESPNUK /

 

PotensiBadung.com- Cristiano Ronaldo ‘MARAH’ saat Diganti di Laga Lawan Korea Selatan, Pelatih Portugal Beri Penjelasan.

Kapten timnas Portugal Cristiano Ronaldo terlihat marah saat dirinya diganti pada menit ke-65 dalam laga terakhir babak fase grup Piala Dunia 2022 melawan Korea Selatan.

Cristiano Ronaldo baru saja mencatatkan rekor sebagai manusia pertama yang mencetak gol di lima edisi Piala Dunia.

Golnya ke gawang Ghana menjadi penentu Cristiano Ronaldo dalam meraih rekor menakjubkan tersebut.

Baca Juga: Divhubinter Polri Telisik Persembunyian Bos Ri-Yaz Datuk Shaheen

Ronaldo sebenarnya dapat menambah pundi-pundi golnya di Piala Dunia 2022 andai saja gol pertama Portugal ke gawang Uruguay kemarin disahkan menjadi milik dia.

Namun ternyata official pertandingan menyatakan bahwa gol tersebut merupakan milik Bruno Fernandes karena menurut mereka bola tidak menyentuh bagian kepala Ronaldo sama sekali.

Pada laga terakhir babak fase grup melawan Korea Selatan, Cristiano Ronaldo kembali diturunkan sebagai starter dan memimpin rekan-rekannya di lapangan.

Ronaldo disebut sebagai salah satu penyebab terjadinya gol pertama Korea Selatan menyusul kesalahannya dalam mengantisipasi bola di dalam kotak penalti yang membuat bola menjadi liar.

Baca Juga: BRI Liga 1 Kembali, Persib Bandung Siap Menyambut, Laga Kontra Rival Jadi Pembuka

Di babak kedua, Cristiano Ronaldo sempat bermain selama 20 menit sebelum akhirnya ia diganti oleh Andre Silva pada menit ke-65.

Ketika ditarik keluar, Ronaldo tertangkap kamera memasang wajah kesal meski mendapat tepuk tangan meriah dari para penonton yang hadir di stadion.

Menurut laporan salah satu media lokal Portugal, ia kedapatan berkata “kamu terburu-buru untuk menarik saya keluar” yang ditujukan ke arah bangku cadangan timnas Portugal.

Pasca laga, pelatih Portugal Fernando Santos pun menjelaskan mengenai apa yang sesungguhnya terjadi pada pemain bintangnya tersebut.

Menurutnya Ronaldo sedang membalas perkataan salah satu pemain Korea Selatan yang diklaim berisi nada provokasi kepadanya.

“Ronaldo keluar lapangan dengan rasa marah, ya, tapi dengan pemain Korea (Selatan) yang menghinanya dan mengusirnya dari lapangan,” ungkapnya.

“Dia membalasnya (pemain Korea Selatan) dan itu normal-normal saja.”

Hal ini juga dibenarkan oleh pencetak gol Portugal di laga tersebut, Ricardo Horta yang mengatakan bahwa rekannya tersebut marah atas perkataan yang dilontarkan salah satu pemain Korea selatan.

“Saya pikir dia meninggalkan lapangan dengan tidak puas karena reaksi dari salah satu pemain Korea, tidak ada hubungannya dengan Portugal.

“Dia telah mengatakannya dan itu tidak perlu diulang: bahwa dia Bahagia dan fokus pada Piala Dunia,” ujar Horta.

Cristiano Ronaldo yang baru saja diberhentikan sebagai pemain Manchester United menyusul wawancaranya dengan Piers Morgan, kini mengincar gelar juara Piala Dunia 2022 untuk menyempurnakan catatan karirnya.

Ia bersama Portugal akan kembali bertanding di babak 16 besar melawan Swiss pada 7 Desember 2022 mendatang.***

 

Editor: Imam Reza

Terkini

Terpopuler