Luizinho Passos  Buka Suara Usai Kiper Persib Bandung Teja Paku Alam Diganjar Kartu Merah: Jangan Lupa

- 28 Februari 2023, 13:19 WIB
Luizinho Passos  Buka Suara Usai Kiper Persib Bandung Teja Paku Alam Diganjar Kartu Merah: Jangan Lupa
Luizinho Passos  Buka Suara Usai Kiper Persib Bandung Teja Paku Alam Diganjar Kartu Merah: Jangan Lupa /Tim Potensi Badung 04/Instagram Teja Paku Alam

PotensiBadung.com- Kesalahan yang dilakukan Teja Paku Alam dalam laga menghadapi Barito Putera, Senin 27 Februari 2023 kemarin membawa petaka bagi Persib Bandung.

Persib Bandung harus  merelakan tiga poin untuk Barito Putera dalam laga yang berlangsung di Stadion Demang Lehman Banjarbaru, Kalimantan Selatan itu.
 
Diketahui menjelang menit akhir babak pertama hingga pertandingan selesai, Persib Bandung terpaksa harus bermain dengan 10 pemain.
 
Hal itu lantaran kiper Persib Bandung Teja Paku Alam diganjar kartu merah karena menangkap bola di luar area penalti.
 
Atas hal itu, Luizinho Passos  selaku pelatih kiper Persib Bandung pun buka  suara.
 

Menurut pelatih asal Brasil tersebut, pemain bisa saja membuat kesalahan dalam sebuah pertandingan.

“Jangan lupa bahwa manusia bisa melakukan kesalahan,” kata Passos, menanggapi momen Teja Paku Alam menghalau bola di luar kotak penalti dengan tangannya dikutip melalui lman resmi  persib.co.id, Selasa 28 Februari 2023.

Dengan kekalahan  1-2 yang dialami Persib Bandung dalam  menghadapi Barito Putera,   Passos berharap dukungan dari semua pihak untuk Pangeran Biru.
 
Dukungan positif diharapkan tetap diberikan kepada timnya untuk bersama-sama menyelesaikan sisa pertandingan Liga 1 2022/2023.
 
Passos tidak lupa menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang tetap memberikan dukungan untuk tim, tetap tegar menghadapi masa sulit saat ini.
 

“Dalam kesulitan kami memerlukan dukungan. Terima kasih banyak kepada bobotoh sejati yang selalu mendukung kami di saat suka maupun duka,” ucapnya.

Sementara  itu, dalam laga selanjutnya bertemu Persija Jakarta, Persib Bandung dipastikan akan kehilangan Teja Paku Alam.
 
Meski demikian, Pelatih Kepala Persib Bandung,Luis Milla mengaku tak khawatir.
 
Sebab, ia percaya dengan semua kiper asuhan Luizinho Passos yang kini berada di skuad Pangeran Biru.

“Kami saat ini masih memiliki empat kiper. Jadi saya rasa tidak masalah. Selama ini mereka selalu berlatih dengan baik,” ujar Milla.
 

Meski mendapatkan hasil tak memuaskan saat di kandang Barito, pelatih asal Spanyol ini cukup senang dengan performa Reky di laga tersebut. Menurutnya kiper bernomor punggung 34 itu tampil baik dengan melakukan tiga penyelamatan penting.

Sebagai tambahan informasi, Persib Bandung dalam laga kontra Barito Putera unggul lebih dulu lewat gol David da Silva pada menit ke-19.
 
Namun setelah, Persib Bandung tidak diperkuat Teja Paku Alam, tepatnya bermain dengan 10 pemain gawang tim kebanggaan Bobotoh yang dijaga Reky Rahayu dibobol Renan Alves (64’) dan Gustavo Tocantinus (78’).  ***

Editor: Imam Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x