5 Kali Kalah Beruntun, Pelatih PSS Sleman Ucapkan Terimakasih kepada Suporter, Resmi Mundur?

- 3 Maret 2023, 15:13 WIB
 5 Kali Kalah Beruntun, Pelatih PSS Sleman Ucapkan Terimakasih kepada Supporter, Resmi Mundur?
5 Kali Kalah Beruntun, Pelatih PSS Sleman Ucapkan Terimakasih kepada Supporter, Resmi Mundur? /IG PSS Sleman

PotensiBadung.com-  PSS Sleman dalam kompetisi BRI Liga 1 2022/2023 putaran kedua tercatat meraih hasil buruk dalam 5 laga beruntun.

Terbaru, PSS  Sleman kalah atas Persita Tangerang pada Kamis,2 Maret 2023 kemarin dengan skor tipis 1-2.
 
Empat kekalahan sebelumnya dicatat PSS usai ditaklukkan oleh Persebaya Surabaya dengan skor 2-4, Dewa United FC (1-3), Persis Solo (1-4) dan Persikabo 1973 (1-2).
 
Menelan kekalahan beruntun, Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro mengucapkan terimaka kepada para pendukungnya.
 
Resmi mundur dari kursi kepelatihan?
 

Seperti diketahui, Seto Nurdiyantoro sempat mengutarakan keinginannya untuk mundur dari tim kepelatihan PSS Sleman sebelum laga kontra Persita Tangerang.
 
“Saya akan sampaikan ke manajemen, masih ada sisa laga banyak. Saya  akan sampaikan tidak  terlibat dalam tim lagi,” demikian kata Seto ketika usai laga kontra Persikabo 1973.
 
Namun, ucapan terimakasih kali ini yang disampaikan Seto kepada suporter PSS Sleman bukan untuk meninggalkan anak asuhnya.
 
Melainkan karena  suporter suda stia mendukung PSS Sleman.

Seto juga  mengucapkan permintaan maaf kepada suporter karena belum bisa memberikan hasil terbaik dalam lima laga  beruntun.
 
 

“Mohon maaf kepada suporter kami tidak bisa memberikan hasil terbaik. Terima kasih dukungan luar biasanya. Semoga ini jadi dorongan positif untuk kami. Dua gol di menit-menit awal adalah akibat kesalahan kami dan jadi evaluasi,” katanya dikutip melalui unggahan  ligaindonesiabaru.com, Jumat 3  Maret 2023.
 
Menelan kekalahan untuk lima kali secara beruntun, namun Seto tetap memberikan apresiasi pada pemainnya di laga lawan Persita ini.
 
“Di laga kali ini, pemain tampil berbeda. Ada semangat lebih di sana. Hanya dari sisi teknis memang harus diperbaiki kesalahan-kesalahan yang ada. Kita juga punya beberapa peluang untuk bisa menyamakan kedudukan,” tambah Seto.
 
Dengan hasil ini, PSS masih terus berkutat di papan bawah tepatnya di peringkat ke-15 atau empat terbawah dengan nilai 28. 
 
Sedangkan Persita naik ke posisi 9 menggeser PSIS Semarang dengan raihan 36 poin. ***

Editor: Imam Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x