Pimpinan KPK Sebut Bupati Badung Giri Prasta Sejahtera

- 24 November 2022, 21:00 WIB
Pimpinan KPK RI Nurul Ghufron memberikan keterangan pers usai mengelilingi MPP Badung didampingi Bupati Badung Nyoman Giri Prasta dan Gubernur Bali Wayan Koster
Pimpinan KPK RI Nurul Ghufron memberikan keterangan pers usai mengelilingi MPP Badung didampingi Bupati Badung Nyoman Giri Prasta dan Gubernur Bali Wayan Koster /

PotensiBadung.com -Pimpinan KPK RI, Nurul Ghufron menyebut Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta sejahtera.

Pernyataan itu disampaikan, Nurul Ghufron dalam saat jumpa pers usai mengelilingi Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Badung, Kamis 24 November 2022.

Nurul Ghufron menyebutkan pelayanan publik dengan bebas tanpa korupsi memberikan pertumbuhan ekonomi melalui investasi.

“Anti korupsi itu mensejahterakan. Sejahatera rakyatnya sejahtera pemimpinya (menunjuk Bupati Giri Prasta-red). Gemuk bupatinya,” kata Nurul Ghufron.

Lebih lanjut kata dia, Badung telah membuktikan pelayanan publik yang baik menumbuhkan perekonomian dan meningkat Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Baca Juga: Link Streaming Episode Tsubasa vs Jerman, Video Viral Usai Jepang 2-1 Jerman di Piala Dunia 2022 Qatar

“Sesuai yang disampaikan target investasi Rp10 triliun realisasi Rp14 triliun,” katanya mengulangi penjelasan Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Agus Aryawan.

Wakil ketua KPK RI itu berulang kali menyebutkan anti korupsi itu mensejahterakan serta membahagiakan.

Sehingga kepala Daerah tidak perlu melakukan kegiatan korupsi untuk mengembalikan biaya yang dikeluarkan saat menjadi calon.

Halaman:

Editor: Imam Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x