TERKINI - SItus Kartu Prakerja Sudah Bisa Diakses, Ikuti 5 Langkah Ini Untuk Buat Akun di www.prakerja.go.id

21 Februari 2021, 19:28 WIB
Kartu Prakerja 2021 akan Dibuka, Peserta Bisa Mulai Daftar Buat Akun Hari ini /KabarLumajang.com/Instagram.com/@prakerja.go.id

POTENSI BADUNG.COM  – Saat ini program Kartu Prakerja yang menjadi andalan pemerintah untuk menyalurkan bantuan kepada masyarakat. 

Program Kartu Prakerja adalah bantuan dari pemerintah untuk meningkatkan kompetensi melalui pelatihan-pelatihan yang telah disediakan. 

Mereka yang menjadi sasaran pelatihan Kartu Prakerja ini adalah muda-mudi yang sedang mencari kerja namun belum mendapatkan kompetensi yang memadai. 

Baca Juga: Disiapkan Rp20 Triliun, Kartu PraKerja Gelombang 12 Segera Dibuka, Berikut Ini Cara Mendaftar

Meskipun hingga kini Program Kartu Prakerja belum membuka gelombang bar,u tidak ada salahnya untuk membuat akun kartu prakerja dari sekarang. 

Hal ini dimaksudkan supaya nanti ketika dibuka gelombang baru, Anda bisa langsung mendaftar. 

Berdasarkan artikel Galamedia yang berjudul KABAR GEMBIRA! Situs Kartu Prakerja Sudah Bisa Kembali di Akses. Ayo Segera Buat Akunmu yang dikutip dari Instagram @prakerja.go.id pada Minggu, 21 Februari 2021, situs kartu prakerja sudah terbuka. 

Baca Juga: SEGERA CAIR, BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin 3 Februari 2021, Ikuti Cara Berikut Bila Rekening Bermasalah

Anda pun sudah bisa membuat akun Kartu Prakerja.

Bagi Anda yang belum tahu bagaimana langkah dalam membuat akun prakerja, simak langkah-langkahnya:

1. Kunjungi situs resmi www.prakerja.go.id

2. Daftarkan Namamu

Sebelumnya, pastikan kamu merupakan Warga Negara Indonesia, Minimal berusia 18 tahun, Sedang tidak menempuh pendidikan formal.

3. Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar

Tes ini bertujuan agar mengenali kompetensi dan potensi yang kamu miliki.

4. Pilih Pelatihan yang Kamu Inginkan

Pastikan kamu mengikuti pelatihan yang telah kamu pilih dan menyelesaikannya.

5. Lalu klik ‘Mulai Sekarang’ dan akan dihantarkan pada laman selanjutnya untuk membuat akunmu.

Pastikan semua data-data yang Kamu isi sudah benar ya agar tidak ada kekeliruan data serta ikuti media sosial resmi dari Kartu Prakerja untuk mendapatkan informasi terkait pembukaan gelombang selanjutnya. Selamat mencoba *** (Galamedia / Annisa Nur Fadillah)

Editor: Mifta Putra

Sumber: Galamedia

Tags

Terkini

Terpopuler