Imbas Liga 1 Tertunda, Fisik Pemain Timnas Indonesia Terus Digenjot

3 Desember 2022, 07:05 WIB
Pemain Bali United FC, Ilija Spasejevic dipanggil pelatih Shin tae Yong untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. /PSSI

PotensiBadung.com – Liga 1 musim 2022/2023 yang tertunda membuat fisik para pemain timnas Indonesia kedodoran.

Oleh karena itu pelatih fisik terus menggenjot fisik pemain di pemusatan latihan yang digelar di Bali.

Timnas Indonesia telah menggelar pemusatan latihan yang bertempat di Bali sejak 28 November 2022 lalu sebagai persiapan ajang Piala AFF 2022.

Baca Juga: FIX! Liga 1 Dilanjutkan Pada 5 Desember 2022, Cek Info Selengkapnya di Sini

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022 Qatar Grup H: Kutukan Tim Eropa Atas Asia Gagal Dibalikan Portugal, Korsel Menang 2-0

Pemusatan latihan timnas Indonesia harusnya digelar pada 10 Desember 2022, namun harus digelar lebih awal karena Liga 1 tertunda sejak Oktober 2022 setelah Tragedi Kanjuruhan terjadi.

Shin Sang Gyu, pelatih fisik timnas Indonesia, mengungkapkan bahwa fisik anak asuhnya memang cukup menurun akibat kompetisi yang tidak berjalan.

“Memang penguatan dan fisik dasarnya sangat kurang saat ini. Apalagi harusnya liga bergulir tetapi dengan adanya Tragedi Kanjuruhan jadi mau tidak mau ligany libur.

Baca Juga: HASIL PERTANDINGAN Piala Dunia 2022 Qatar: Unggul Koleksi Gol, Korea Selatan ‘Melenggang’ ke 16 Besar

Baca Juga: Profil Teerasil Dangda, Striker Timnas Thailand yang Pernah Main di Liga Spanyol & Liga Inggris di Waspadai

Jadi mempertahankan fisik dasar pemain itu susah sekali kemarin. Jadi TC Kami dipercepat agar meningkatkan fisik dasar pemain,” ucap pelatih fisik asal Korea Selatan itu.

Shin juga menjelaskan bahwa karena persiapan yang pendek, fisik pemain sangat kurang. Oleh karena itu, tim pelatih saat ini berusaha untuk menggenjot fisik pemain.

“Memang fisik masih kurang ya, apalagi saat ini persiapan pendek. Saat ini Kami berupaya meningkatkan fisik pemain. Seperti apa yang dibicarakan sebelumnya, pemusatan latihan sebelumnya juga sama dengan pemusatan latihan sekarang.

Baca Juga: MAKIN MATANG! PT LIB Tinjau 5 Stadion ‘Bubble’ yang Digunakan untuk Sisa Paruh Pertama Liga 1 22/23

Baca Juga: Jadwal Pertandingan, Link Live Streaming dan Prediksi IESF 2022 Cabang MLBB Timnas Indonesia Vs Philippines

“Memang setiap pemain itu harus ada persiapan matang dulu di klub, baru datang ke timnas. Kalau begitu pasti akan lebih lancar lagi di timnas dan kekurangan fisik pemain saat ini memang fisik dasar, power, dan stamina,” ucap Shin.

Di lain pihak, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menuturkan kondisi fisik para punggawa timnas Indonesia memang perlu ditingkatkan lagi untuk saat ini.

“Kita ketahui saat ini kondisi Liga 1 belum bergulir jadi pemusatan latihan Timnas Indonesia dimulai dari 28 November.

Baca Juga: Piala Dunia 2022 Qatar: Gol ‘KONTROVERSI’ Jepang Singkirkan Jerman, Ini Penjelasan Eks Wasit Liga Inggris

Baca Juga: FIX! Liga 1 Dilanjutkan Pada 5 Desember 2022, Cek Info Selengkapnya di Sini

"Memang kondisi tersebut tidak ideal tetap hal ini harus dijadikan motivasi untuk meraih hasil terbaik di ajang Piala AFF 2022 nanti,” ucap pria yang kerap disapa Iwan Bule itu.

Iwan Bule pun berharap para pemain timnas tetap disiplin dan fokus pada pemusatan latihan ini.

“Kami harap pemain tetap fokus, disiplin dan terus berjuang maksimal selama pemusatan latihan di Bali. Apalagi tempat latihan di Bali (Bali United Training Center) lapangannya sangat bagus” lanjutnya.

Sebagai informasi, di Piala AFF 2022 timnas Indonesia tergabung di Grup A bersama Filipina, Brunei Darussalam, Kamboja dan Thailand yang berstatus juara bertahan.

Baca Juga: La Liga Meminta Juventus Dihukum Atas Dugaan Kasus 'Pemolesan' Gaji Pemain

Baca Juga: Jerman Tak Lolos 16 Besar Ibarat Bencana, Thomas Muller Pensiun Usai Piala Dunia 2022 Qatar?

Skuad Garuda akan melakoni laga perdana menghadapi Kamboja pada 23 Desember 2022 mendatang. Lalu Witan Sulaeman dan kawan-kawan akan bertandang ke Brunei tiga hari kemudian.

Lalu timnas Indonesia akan melakoni laga bergengsi kala menjamu Thailand, 29 Desember 2022 mendatang.

Timnas Indonesia pun akan melakoni laga pamungkas Grup A dengan bertandang ke Filipina, 2 Januari 2022.***

 

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: PSSI

Tags

Terkini

Terpopuler