Jelang Piala Dunia 2022 Qatar, Argentina Tunjukan Kebangkitan dengan Kalahkan Italia di Finalissima

- 2 Juni 2022, 08:15 WIB
Jelang Piala Dunia 2022 Qatar, Argentina Tunjukan Kebangkitan dengan Kalahkan Italia di Finalissima
Jelang Piala Dunia 2022 Qatar, Argentina Tunjukan Kebangkitan dengan Kalahkan Italia di Finalissima /Instagram @afaseleccion

PotensiBadung.com - Timnas Argentina bangkit setelah menang 3-0 atas Italia dalam laga bertajuk 'finalissima' di stadion Wembley, Rabu 1 Juni 2022.

Dalam laga itu, Lautaro Martinez membuka keunggulan saat laga baru berjalan 28 menit.

Gol kedua Argentina disumbangkan oleh Angel Di Maria di penghujung babak pertama.

Dalam pertandingan ini, Argentina tampil menekan dan menguasai laga sejak menit pertama.

Baca Juga: Striker Anyar Persib Ancam Bali United, Persebaya, Persija, Arema FC, 10 Gol Ditoreh, Juara Piala Presiden?

Baca Juga: Penegasan Mesut Ozil Usai Pulang dari Indonesia, Ingin Habiskan Karir dengan Klub Asal Turki

Laga bergengsi ini hampir disaksikan oleh 87.000 penonton. Para pendukung ini seolah-olah mengubah London barat laut menjadi Buenos Aires malam itu.

Martinez mencetak gol dari jarak dekat pada menit ke-28 dari umpan silang rendah Messi untuk mengganjar dominasi Argentina pada awal pertandingan.

Martinez yang pemain Inter Milan kemudian menyalurkan umpan kepada Di Maria untuk menggandakan keunggulan pada babak pertama yang membuat suporter tim Amerika Selatan itu kegirangan.

Halaman:

Editor: Imam Rosidin

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x