RESMI! PSS Bawa 26 Pemain Hadapi PSIS, Seto Nurdiyantoro Ungkap Keuntungan Timnya Gempur Carlos Fortes CS

- 23 Juni 2022, 19:19 WIB
Ilustrasi Pertandingan PSIS Semarang vs PSS Sleman pada Liga Piala Presiden 24 Juni 2022/Instagram/@pssleman
Ilustrasi Pertandingan PSIS Semarang vs PSS Sleman pada Liga Piala Presiden 24 Juni 2022/Instagram/@pssleman /

PotensiBadung.com – PSIS Semarang akan melakoni laga pamungkas di Grup A piala Presiden menghadapi PSS Sleman, Jumat, 24 Juni 2022.

Sementara bagi PSS Sleman tim asuhan Seto Nurdiyantoro, akan menjalani laga ketiga. Meski begitu, Super Elang Jawa hanya terpaut tiga poin dari tim yang diperkuat Carlos Fortes itu.

Laskar Mahesa Jenar julukan PSIS Semarang dilaga sebelumnya berhasil menundukan tim tuan rumah Persis Solo, 21 Juni 2022 dengan skor 2-1.

Kemenangan juga berpihak ke PSS Sleman di laga sebelumnya saat menghadapi Persita Tangerang, Kamis 16 Juni 2022 dengan skor 2-0.

Baca Juga: Nilai Pasarannya Fantastis, Michael Krmencik Pemain Anyar Persija Punya Riwayat Cedera Parah, Lewatkan 20 Laga

Baca Juga: Tiket Sudah Dijual! Ronaldinho Akan Perkuat RANS Nusantara FC, Arema FC Jadi Tuan Rumah Trofeo

Praktis Super Elang Jawa memiliki waktu lebih lama daripada PSIS Semarang dalam melakukan recovery pemain.

Kini tim Seto Nurdiyantoro telah bersiap menjajal kekuatan Carlos fortes dkk dalam laga yang akan berlangsung di Stadion Manahan Solo.

Dilansir dari laman resmi PSS Sleman, sebanyak 26 termasuk dua pemain asing Mario Maslać dan Zé Valente resmi diboyong  ke Solo.

Halaman:

Editor: Hari Santoso

Sumber: pssleman.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x