Persib Muda Ikuti Garuda Select, Muhammad Darel Valentino Mengaku Senang

- 25 November 2022, 07:10 WIB
Persib Muda Ikuti Garuda Select, Muhammad Darel Valentino Mengaku Senang
Persib Muda Ikuti Garuda Select, Muhammad Darel Valentino Mengaku Senang /PSSI

PotensiBadung.com – Selain pemain senior Persib Bandung, salah satu pemain muda Pangeran Biru juga mendapat panggilan.

Pemanggilan pemain muda persib bandung itu, untuk mengikuti program Garuda Select jilid V. dia adalah Gelandang Akademi Persib, Muhammad Darel Valentino.

Darel yang sempat bermain untuk Persib U-18 di kompetisi Elite Pro Academy PSSI 2022 telah berlatih bersama Garuda Select di Jakarta sejak Oktober lalu.

Beberapa hari lalu, ia baru mendarat di Loughborough, Inggris.

Pemain berposisi gelandang itu pun mengaku senang bisa mendapat kesempatan berharga ini.

Baca Juga: Akhirnya PT LIB Rilis Jadwal Lanjutan Liga 1 Pekan ke 19, Persita Tangerang Vs Persebaya Surabaya Siap Bertemu

"Senang bisa masuk tim Garuda Select untuk berlatih dan mengembangkan kemampuan agar lebih baik dari yang sebelumnya,” kata Muhammad Darel Valentino dilansir dari laman Persib bandung.

“Tidak hanya secara teknik, Darel juga ingin lebih baik dari segi sikap," kata Darel, Kamis 24 November 2022.

Bersama Garuda Select, Darel akan berlatih di Inggris selama enam bulan hingga April 2023 mendatang.

Selama itu, pemain kelahiran 6 Mei 2005 tersebut akan memanfaatkan setiap kesempatan untuk meningkatkan kemampuannya.

Baca Juga: RESMI! EVOS Esports Wakili Indonesia di Ajang IESF 2022 Bali Cabang Mobile Legends

"Dua hari pertama ada di sini (Inggris) mungkin masih adaptasi. Tapi sekarang sudah normal,” katanya.

“Saya sudah latihan dua kali sehari. Semoga setelah dari sini saya bisa kembali ke PERSIB dan buat semua orang bangga," ujarnya.

Bersama PERSIB di Elite Pro Academy PSSI U-18 2022, Darel tercatat tampil sebanyak 13 kali selama 1.079 menit.

Ia mencetak satu gol dan dua assist dan membawa Maung Ngora menjadi semifinalis.***

 

Editor: Imam Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x