Toleransi Harga Mati, KMHDI Dirikan Pasraman Satyam Eva Jayate Untuk Pemuda dan Mahasiswa Indonesia

- 20 Mei 2023, 20:25 WIB
Pasraman Satyam Eva Jayate : Jangan Tanya Agama dan Suku, Semuanya Boleh Beraktivitas Disini Demi Nusantara
Pasraman Satyam Eva Jayate : Jangan Tanya Agama dan Suku, Semuanya Boleh Beraktivitas Disini Demi Nusantara /Potensi Badung

PotensiBadung.com - Bertepatan dengan Hari Suci Saraswati dan Hari Kebangkitan Nasional, Rumah Kebangsaan dan Kebhinnekaan Pasraman Satyam Eva Jayate menggelar upacara melaspas pada Sabtu (20/5). Pelaksanaan melaspas ini sekaligus diresmikan dan dibukanya Rumah KaKek untuk segala aktivitas bagi generasi muda.

Menariknya, pada melaspas yang dipuput oleh Ida Rsi Bhujangga Waisnawa Gandha Kesuma dari Griya Giri Gandha Madana Penatih ini menggunakan tirta yang berasal dari 45 pura di seluruh nusantara. Jumlah ini juga sama dengan air yang dituangkan di kolam lingga yoni.

Ketua panitia Melaspas, I Ketut Sae Tanju SE MM mengungkapkan melibatkan sebanyak 45 orang pengayah. Masing-masing mendapat bagian untuk membawa dan ngetisin tirta dari berbagai daerah ini.

Baca Juga: 2 Pemain Persija Segera Out? Hanno Behrens Dikabarkan Akhiri Kontrak Lebih Cepat, Eks Persebaya Dilepas?

Baca Juga: PSIS Semarang Gagal Bidik, Kenzo Nambu Pilih Bertahan dengan PSM Makassar

"Kami libatkan anggota KMHDI se-Bali termasuk para alumni sebagai pengayah untuk ngetisin tirta. Memang sengaja tidak dicampur, biar tetap sesuai asal dan jumlah aslinya," terang Tanju usai acara melaspas.

Sebagai tempat dan wadah berkreativitas, Tandju menambahkan berbagai acara dan kegiatan terus dilaksanakan. Tak perlu menunggu lama, kegiatan sudah terjadwal hingga 1 Juni mendatang. Diantarnya kelas yoga dan meditasi, pembuatan biopori dan eco enzim, orasi kebangsaan, donor darah, hingga pentas seni.

"Acara sampai nanti pada saat tanggal 1 Juni. Kenapa hingga tgl 1, karena kita ingin menjadikan kelahiran Pancasila sebagai puncak acara," tukas ketua FA KMHDI Bali.

Sementara, Ketua Yayasan Rumah Kebangsaan Kebhinekaan Ketut Udi Prayudi SE MH menjelaskan momen melaspas ini dinilai sangat spesial. Bertepatan dengan hari suci Saraswati dan Hari Kebangkitan Nasional menandakan spirit pasraman Satyam Eva Jayate yang teguh terhadap dharma negara dan dharma agama.

Halaman:

Editor: Hari Santoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x