Tampil Serius, Pemain Bali United Bakal Dievaluasi dari Hasil Tanding dengan Timnas Indonesia U-23

1 Maret 2021, 17:18 WIB
Tes swab pemain Bali United sebelum laga melawan Timnas Indoensia U-23 di Jakarta. /PotensiBadung.com/dokumen Bali United/

POTENSIBADUNG.COM- Laga uji coba Bali United vs Timnas Indonesia U-23 menjadi laga yang serius bagi laskar Sridatu Tridatu-sebutan Bali United. Ini karena dari laga ini akan dijadikan evaluasi untuk menilai pemain sebelum laga Liga 1 Indonesia 2021 digelar.

"Saya ingin melihat pemain di uji coba ini setelah hampir satu tahun tidak bertanding. Setelah itu, saya bersama tim pelatih bisa melihat yang kurang dan bagus dari permainan tim, buat diperbaiki sewaktu kembali latihan di Bali," kata Pelatih Bali United, Stefano Cugurra atau yang biasa disapa Coach Teco seperti dilansir dari laman resmi klub Bali United, Senin 1 Maret 2021.

Untuk mempersiapkan laga perdana setelah setahun absen ini, para pemain Bali United dipastikan kesehatannya dengan menggelar tes Swab PCR pada Senin pagi tadi di Mess Bali United.

Baca Juga: Pemain Timnas Indonesia U-23 Ini Bocorkan Kekuatan Bali United, 'Semua Punya Kualitas'

Baca Juga: JADWAL Pertandingan Bali United VS Timnas U-23, Pertandingan Pertama Setelah Setahun Pandemi Covid-19

Mereka dites kesehatannya karena akan segera terbang menuju Jakarta untuk melakoni laga undangan melawan Timnas Indonesia U-23.

Coach Teco berharap semua pemain tidak ada yang sakit dan bisa memberikan penampilan terbaik menjamu tim tuan rumah, yakni Timnas Indonesia U-23 di Stadion Madya, Jakarta.

"Tim telah ikuti rangkaian protokol kesehatan melalui kegiatan pagi ini (Tes Swab PCR). Hal ini supaya tidak ada yang sakit di latihan dan siap untuk berangkat menuju Jakarta melawan Timnas U-23," ungkap Coach Teco.

Lalu bagaimana persiapan tim Bali United menghadapi Garuda Muda? Pelatih terbaik dua periode tersebut menjelaskan tim telah melakoni latihan selama tiga pekan.

Baca Juga: Turnamen Tinggal Menghitung Hari, 4 Pemain Bali United Ini Tersingkir, Termasuk Kadek Haarlem

Baca Juga: Pemain Bali United Asal Tabanan Ini Cetak Gol Timnas di Game Internal

Selain itu, sebelum berangkat ke Jakarta, tim akan difokuskan pada persiapan taktik untuk memberikan perlawanan terbak terhadap Timnas Indonesia U-23.

"Tim sudah bekerja keras selama ini buat kembalikan kondisi fisik dan teknik pemain. Saat ini, latihan tim akan difokuskan pada taktik untuk persiapan melawan Timnas U-23. Timnas juga tim yang bagus, tentu kami juga senang bisa membantu Timnas dan menjalankan laga uji coba ini," tegas Coach Teco.

Melalui uji coba yang akan berlangsung hari Jumat malam mendatang, pelatih yang memulai kariernya di Surabaya tersebut ingin melihat evaluasi dari pola permainan anak asuhnya. ***

Editor: Mifta Putra

Sumber: Bali United

Tags

Terkini

Terpopuler