Marko Simic Berencana Bawa Kasusnya ke FIFA, Pengamat Nilai Persija Kemungkinan Akan Kalah?

- 28 April 2022, 14:40 WIB
Marko SImic putuskan kontrak sepihak dengan Persija
Marko SImic putuskan kontrak sepihak dengan Persija /Instagram/@markosimic_77

PotensiBadung.com - Marko Simic mengungkapkan ketidaksepakatannya dengan pernyataan resmi Persija Jakarta yang menanggapi surat terbukanya.

Persija Jakarta menyatakan bahwa pernyataan yang dibuat Marko Simic terkait tidak digaji selama satu tahun tidak benar.

Pihak manajemen Persija mengakui ada penyesuaian gaji mengacu pada keputusan PSSI terkait pemberhentian kompetisi karena adanya pandemi Covid-19 (SK) PSSI bernomor SKEP/69/XI/2020.

Baca Juga: Slot Asing Persib Masih Kosong, Bos Teddy Minat Boyong Marko Simic Persiapan Piala AFC Cup? Reuni dengan Klok

Baca Juga: DEAL! Persebaya Rekrut Higor Vidal dan Sho Yamamoto, Satu Lagi Masih Rahasia,Datang Lebih Cepat,Cek Tanggalnya

Sehingga semua pemain sepakat dengan adanya kebijakan itu, namun Persija mengakui dalam perjalannya Marko Simic memiliki pemahaman yang berbeda untuk addendum selanjutnya.

Namun mantan striker Persija Jakarta Marko Simic tidak sepakat dengan keterangan resmi dari pihak Persija dan berencana untuk memperjuangkan keadilannya ke ranah FIFA.

Simic memberikan keterangannya kembali di laman media sosialnya bahwa Persija tidak membayarnya sesuai dengan kesepakatan dalam kontrak.

Baca Juga: Jadwal Liga 1 2022/2023, Sebelumnya Akan Ada Turnamen Pramusim, 18 Klub Sudah Dipastikan

Halaman:

Editor: Dinda Fitria Sabila

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x