Kadinkes : Pasien Terpapar Virus Corona Varian Baru di Bali Tak Ada Riwayat Bepergian, Tak Diketahui Sumbernya

- 4 Mei 2021, 17:07 WIB
Kepala Dinas Kesehatan Bali Ketut Suarjaya
Kepala Dinas Kesehatan Bali Ketut Suarjaya /Humas Pemprov Bali/Denpasar Update

Varian Yang Lebih Menular

Virus Corona jenis B117 disebut varian baru yang ditemukan di Inggris dan merupakan mutasi Covid-19. 

Virus Corona jenis baru itu mulai menyebar ke negara lain termasuk Indonesia.

Hasil dari penelitian di London School of Hygiene and Tropical Medicine, memperkirakan varian virus ini 56 persen lebih menular.

Menurut para peneliti dari Imperial College London, varian baru virus corona ini mampu meningkatkan reproduksi virus dengan jumlah rata-rata orang yang positif terinfeksi sekitar 0,4 sampai 0,7.

Kecepatan penularan B117 ini membawa fitur biologis tertentu atau mutasi dalam genomnya yang membuatnya lebih menular.

Sebuah bukti menunjukan bahwa varian B117 ini menghasilkan tingkat replikasi virus dalam tubuh yang lebih tinggi.

Maka orang yang terinfeksi kemudian bersin atau batuk cenderung menyebarkan lebih banyak virus.

Penerapan protokol kesehatan Covid-19 disebut dapat membantu melindungi dari virus corona varian baru ini, salah satunya dengan menggunakan masker dua sampai tiga lapis.

Selain itu, tetap jaga jarak, hindari kerumunan, hindari menyentuh wajah, dan selalu rutin mencuci tangan dengan sabun di air yang mengalir.

Halaman:

Editor: Mifta Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x