2 Kartu Merah, dan Dianggap Rugikan Tim, Made Andhika Sampaikan Maaf ke Bos Bali United

- 14 April 2021, 06:42 WIB
Pemain Bali United Made Andhika Wijaya saat melawan PSS Sleman
Pemain Bali United Made Andhika Wijaya saat melawan PSS Sleman /


POTENSI BADUNG - Kartu merah yang diterima oleh Pemain Bali United Made Andhika Wijaya membuat kekuatan Bali United langsung limbung di dua pertandingan Piala Menpora 2021.

Akibat dua kartu merah dalam dua pertandingan berbeda ini, Bali United selalu memetik hasil minor.

Kali pertama mendapat kartu merah saat melakoni laga perdana menghadapi Persib Bandung saat itu tim Bali United hanya memetik hasil seri setelah sebelumnya unggul lebih dulu.

Baca Juga: Gagal di Piala Menpora 2021, Bali United Alihkan Fokus ke Laga yang Lebih Bergengsi Ini

Baca Juga: Kalah dari Sleman, Ini Pembelaan Pelatih Bali United Saat Wawan Diganti Jelang Adu Penalti

Baca Juga: UPDATE Harian Covid-19 di Bali, 150 Positif, Sembuh 122, Terbanyak di Buleleng

Kemudian kartu merah kedua saat laga penentuan semi final kontra PSS Sleman di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, tim Bali United juga tidak bisa memetik hasil maksimal.

Akibatnya Bali United harus mengakui kekalahan atas PSS Sleman melalui babak adu penalti 2-4, lantaran dalam 2x45 menit Bali United tak mampu menceploskan gol dan berakhir dengan skor kacamata 0-0.

Saat melawan PSS Sleman, kartu merah langsung diberikan oleh wasit Nusur Fadilah lantaran pemilik nomor punggung 33 tersebut pada menit 69 melakukan halauan bola dengan mengangkat kaki terlalu tinggi.

Aksi ini pun tanpa disengaja mengenai leher dari Saddam Gaffar. Akibat rentetan kartu merah ini membuat Made Andhika Wijaya menyampaikan permohonan maafnya.

Halaman:

Editor: Mifta Putra

Sumber: Bali United


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x