Bagaimana Cara Berdakwah Jika Bukan Seorang yang Ahli Agama? Begini Kata Ustadz Adi Hidayat

- 1 Maret 2022, 09:19 WIB
Ustadz Adi Hidayat
Ustadz Adi Hidayat /

PotensiBadung.com – Agama itu sangat berkeadilan, dibuktikan dengan tidak pernahnya Allah SWT membebani manusia dengan hal yang tidak mampu dilakukannya.

Dengan tren menguatnya kesadaran umat akan ilmu keislaman, kadang jamaah merasa beban dengan tanggung jawab dakwah yang diembannya.

Ustadz Adi Hidayat mengatakan bahwa sebetulnya dakwah bisa dilakukan dengan cara yang sangat sederhana, oleh setiap individu.

Cukup kenali diri kita, potensi diri kita, asah hingga mahir dan berdakwahlah sesuai dengan kemampuan yang dimiliki.

Baca Juga: Ustadz Adi Hidayat Gambarkan Tunggangan yang Digunakan Rasulullah SAW untuk Isra Miraj dari Alquran Hadits

Dengan berdakwah dengan cara yang telah Allah SWT titipkan, maka manusia sudah terlepas dari beban yang harus diembannya.

Hal ini disampaikan ustadz Adi Hidayat melalui video pendek yang diunggahnya melalui Instagram, dengan nama akun Adi Hidayat Official.

Misal, seorang ibu tentu memiliki kewajiban untuk mendidik dan mengurus anak-anaknya, kewajiban yang sangat mulia bagi seorang wanita.

Dengan kewajibannya ini, seorang ibu tentu akan lebih banyak menghabiskan waktunya untuk membersamai mereka dibandingkan yang lainnya.

Halaman:

Editor: Mifta Putra

Sumber: Ustadz Adi Hidayat official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x