Persib Bandung VS Bali United Berakhir Imbang 2-2, Beckham Putra Nugraha: Bukan Hasil yang Kita Inginkan

- 19 September 2021, 14:01 WIB
Link Streaming Persib vs Bali United Malam kemarin BRI Liga 1 2021
Link Streaming Persib vs Bali United Malam kemarin BRI Liga 1 2021 /vidio.com/


PotensiBadung.com - Aksi kejar mengejar skor pada  duel Bali United dengan Persib Bandung  sangat menegangkan dalam lanjutan pekan ketiga  BRI Liga 1 2021/2022, Sabtu 18 September 2021.

Bali United sempat unggul terlebih dulu, namun pada  akhirnya, baik Persib maupun Bali United berhasil menyamakan kedudukan  hingga duel berakhir.

Baca Juga: Pelatih Persib Bandung Akui Ada Strategi yang Tidak Jalan, Nick Kuipers Belum Siap Main

Baca Juga: Ramalan Zodiak Karir Besok Senin 20 September 2021 untuk Leo, Virgo, Libra dan Scorpio Profesionalisme

Meskipun hasil akhirnya imbang 2-2, Beckham Putra Nugraha  nampaknya  merasakan kekecewaan  atas hasil akhir yang  diperoleh.

Pencetak dua gol  untuk Persib ini menulis  kekecewaan dalam laman Instagram miliknya @beckham_put7 sekitar dua jam yang lalu.

“Bukan hasil yang kita inginkan. Tetapi perjalanan masih panjang keep it up,” tulisnya  dengan menyertakan sejumlah  foto dokumentasi saat berlaga  melawan Bali United malam  kemarin.

Baca Juga: Duel Malam Ini, Pelatih Persipura Jayapura Jacksen F Tiago: Lawan Persija Adalah Kesempatan Emas

Baca Juga: Ditahan Imbang 10 Pemain Bali United, Persib Bandung Bersiap Hadapi Laga Selanjutnya

Sementara itu, dikutip dari akun persib.co.id,  Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts mengakui penampilan anak asuhnya pada pertandingan melawan Bali United masih belum maksimal.

Pada laga tersebut, Persib tertinggal lebih dulu oleh gol Ilija Spasojevic. Skuad Pangeran Biru mampu membalikkan keunggulan lewat dua gol Beckham Nugraha. Namun, Yabes Roni kembali menyamakan kedudukan.

"Kami bisa unggul 2-1 di babak kedua setelah Bali United minus satu pemain. Seharusnya kami bisa memanfaatkannya agar mendapat hasil yang lebih baik," kata Robert setelah pertandingan.

Baca Juga: Bek Andalan Persib Cedera, Berikut 4 Pemain Belakang Maung Bandung yang Tak Kalah Tangguhnya

Baca Juga: Duel Malam Ini, Pelatih Persipura Jayapura Jacksen F Tiago: Lawan Persija Adalah Kesempatan Emas

Halaman:

Editor: Hari Santoso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x