Update Klasemen Liga 1: Persib Bandung Naik Posisi 2, Persebaya dan Bhayangkara Saling Sikut, Arema FC Pucuk

- 18 Januari 2022, 20:16 WIB
Update Klasemen Liga 1: Persib Bandung Naik ke Posisi 2, Persebaya dan Bhayangkara Saling Sikut, Arema di Pucuk
Update Klasemen Liga 1: Persib Bandung Naik ke Posisi 2, Persebaya dan Bhayangkara Saling Sikut, Arema di Pucuk /Instagram Persib

PotensiBadung.com- Persib Bandung akhirnya kembali mendapatkan hasil positif kala menghadapi Borneo FC di lanjutan pekan ke-20 Lanjutan BRI Liga 1 Indonesia musim 2021/2022.

Tim Maung Bandung mengalahkan Borneo FC pada seri ke empat BRI Liga 1 Indonesia di stadion I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Selasa 18 Januari 2022.

Persib Bandung sukses membungkam Borneo FC dengan skor tipis 1-0

Gol Tim Maung Bandung dicetak oleh legiun asing asal Palestina, Mohamed Rasyid pada menit ke-63.

Baca Juga: Pecah Kebuntuan, Mohammed Rashid Antar Persib Bandung Tumbangkan Borneo FC, Asa Juara Masih Ada

Baca Juga: TERBUKTI! Ucapan Robert Alberts Benar, Victor Igbonefo dan Ezra Walian Tak Dipanggil Timnas Indonesia

Kemenangan atas Borneo FC tersebut tentunya akan sangat berharga untuk pendukung Persib Bandung.

Karena sebelum laga ini Bobotoh memenuhi sosial media khususnya twitter untuk mendesak pelatih Persib Bandung, Robert Albert mudur dari kursi pelatih tim kebanggaan masyarakat Jawa Barat tersebut.

Setelah menangkan laga, Persib Bandung berhasil merangsek masuk ke posisi dua klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan perolehan 40 poin.

Baca Juga: Imbang dari Arema FC, Bos PSIS Semarang Petik Ilmu di Bali United, Junianto Berharap Ada Bantuan Mewujudkannya

Halaman:

Editor: Mifta Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x