KLASEMEN LIGA 1, Dekati Arema FC, Persib Bandung Harus Bungkam Tim Tetangga, Borneo FC Ancam PSIS Semarang

- 29 Januari 2022, 07:00 WIB
Persib Bandung bakal menjalani laga vs Persikabo
Persib Bandung bakal menjalani laga vs Persikabo /Potensi Badung /IG galeribobotoh

 

PotensiBadung.com- Persib Bandung kini memiliki kesempatan emas untuk merangsek ke posisi dua klasemen setelah Bhayangkara FC secara mengejutkan ditekuk Persik Kediri.

Dengan dihentikannya Bhayangkara FC oleh skuat berjuluk Macan Putih ini, maka poin The Guardian itu di pekan 21 terhenti di 43 poin.

Sedangkan Persib Bandung yang masih akan memainlan laga vs Persikabo pada Sabtu 29 Januari 2022 malam nanti berkesempatan menambah poin penuh.

Baca Juga: Papan Atas Liga 1 kian Panas, Pelatih Bhayangkara Sesalkan Kekalahan dari Persik Kediri

Baca Juga: Asal Usul Lemparan Fantastis Pratama Arhan, Bek PSIS Semarang Cerita Pertama Kali, Timnas Terbantu

Saat ini Persib Bandung memiliki 40 poin, jika dalam laga nanti malam memenangi laga maka skuat berjuluk Pangeran Biru ini bisa menyamai poin Bhayangkara FC.

Persib Bandung kini lebih unggul jumlah selisih gol, sehingga potensi untuk menyingkirkan Bhayangkara FC dari posisi dua sangat terbuka.

Syaratnya hanya satu, yakni bisa membungkam tim tetangga yakni Persikabo yang akan menjadi lawan Persib di pekan 21.

Baca Juga: Persib Bandung Janji Penuhi Tuntutan Bobotoh, Selain Kemenangan yakni Main Cantik dan Menghibur

Halaman:

Editor: Mifta Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x