Pura-pura Minta Donasi, Anak Agung Ngurah Prasasti Bobol 4 Rumah Warga di Denpasar

- 1 Maret 2021, 09:40 WIB
pelaku menunjukkan barang bukti bobol rumah di Denpasar
pelaku menunjukkan barang bukti bobol rumah di Denpasar /PotensiBadung.com/dokumen/ist

POTENSIBADUNG.COM- Modus pencurian dengan membobol rumah warga dilakukan oleh seorang pria bernama Anak Agung Ngurah Prasasti (42).

Dia datang ke rumah yang sedang ditinggal penghuninya, jika rumah sepi dia langsung melancarkan aksinya, namun jika ada orang di rumah maka dia berpura-pura minta donasi.

Dari hasil pengakuan sementara, rumah yang sudah dibobol itu berada di Jalan Gunung Lumut, kemudian rumah di Jalan Gunung Tangkuban Perahu, di Jalan Gunung Salak, dan di Jalan Gunung Athena Denpasar.

Baca Juga: Pelaku Peredaran Uang Asing Palsu Rp 2,8 Triliun di Jawa dan Bali Ditangkap

Baca Juga: Ramalan Zodiak Karier dan Keuangan Senin 1 Maret 2021 untuk Aquarius, Aries, dan Sagitarius

Aksinya ini sudah dilakukan dalam beberapa pekan terakhir ini, terakhir dia melakukan aksi bobol rumah milik I Wayan Handi Riana (28) yang berada di Jalan Gunung Athena, Gg XVII Denpasar pada Selasa 23 Februari 2021 sore.

Saat datang ke rumah I Wayan Handi, dia dengan leluasa masuk ke dalam rumah mengobok-obok semua barang berharga.

Tercatat barang-barang seperti laptop, kemudian perhiasan emas dia gasak semuanya, termasuk juga mata uang asing dalam bentuk dolar juga tidak luput dari sasarannya.

"Jadi rumah ini sedang sepi, karena ada persembahyangan, anggota keluarga semua keluar," kata Kanit Reskrim Polsek Denpasar Barat, AKP Andi Muhammad Nurul Yaqin pada Minggu 28 Februari 2021.

Halaman:

Editor: Mifta Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x