BRI Liga 1 2022/2023 Direncanakan Kembali Bergulir, APPI: Kami Dukung Kembali Berjalan

- 8 November 2022, 21:15 WIB
BRI Liga 1 2022/2023 Direncanakan Kembali Bergulir, APPI: Kami Dukung Kembali Berjalan
BRI Liga 1 2022/2023 Direncanakan Kembali Bergulir, APPI: Kami Dukung Kembali Berjalan /By: Muhamad Fajar Yusup/

 

PotensiBadung.com – BRI Liga 1 Indonesia 2022/2023 direncanakan akan kembali bergulir, Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI) dukung hal tersebut.

Ajang sepak bola terbesar se-Indonesia, Liga 1 harus ditunda usai tragedy Stadion Kanjuruhan di pekan ke-11 antara Arema FC vs Persebaya Surabaya.

Tragedi yang menewaskan lebih dari 130 nyawa penonton ini diklaim sebagai tragedi mematikan di sejarah sepak bola Indonesia.

Karena hal ini, pemerintah bersama Tim Gabungan Independen Pencari Fakta sedang mengusut kasus ini dan BRI Liga 1 2022/2023 terpaksa harus ditunda.

Baca Juga: Timnas Indonesia Makin Ngeri, Shayne Pattynama Siap Masuk Skuad Shin Tae Yong

Sudah kurang lebih sebulan ditunda, akhir November 2022 ini dikabarkan laga ini akan kembali digelar.

Draft jadwal pertandingan Liga 1 Indonesia 2022/2023 sudah tersebar luas di media sosial.

Meskipun demikian, keputusan mengenai kembali berjalannya Liga 1 Indonesia 2022/2023 akan didiskusikan pada 15 November 2022 mendatang.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah mengundang para petinggu klub Liga 1 untuk mendiskusikan hal tersebut.

Halaman:

Editor: Imam Reza

Sumber: pssi.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x