Puluhan Bonek Diamankan di Jembrana, Minta Uang dan Berhentikan Kendaraan Warga

- 19 Oktober 2023, 08:20 WIB
Bonek diamankan Satpol PP Jembrana.
Bonek diamankan Satpol PP Jembrana. /Hari Santoso/Istimewa

Potensi Badung.com - Meski sudah dijelaskan sejak awal bahwa laga Bali United versus Persebaya Surabaya tanpa kehadiran Bonek dan Bonita.

Namun, masih ada juga Bondo nekat alias Bonek yang coba masuk ke Bali. Mereka yang ketahuan petugas akhirnya dipulangkan kembali ke kampung halamannya.

Dipulangkannya Bonek yang ingin menonton laga di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (20/10), karena di antara mereka terlihat menghentikan kendaraan dan meminta-minta uang.

Baca Juga: Mengurus SKCK 2023: Persyaratan, Cara Online, dan Offline

Atas kondisi tersebut, warga yang merasa terganggu akhirnya melaporkan hal ini ke pihak Satpol PP Jembrana, Provinsi Bali.

Setidaknya ada 20 orang yang mengaku suporter Persebaya berhasil diamankan dan dipulangkan via pelabuhan Gilimanuk, Bali.

Rinciannya berdasar data Satpol PP Jembrana yang dikutip, Kamis 19 Oktober 2023. Ada 16 orang diamankan di SPBU Sebuah dan 4 orang diamankan di traffic light makam pahlawan.

Baca Juga: Misi Bajul Ijo Lumat Bali United di Stadion Dipta

Sebanyak 9 orang tanpa membawa kartu identitas.

Halaman:

Editor: Hari Santoso

Sumber: Potensi Badung Satpol PP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x