Viral Video Turis Bayar Polantas di Bali untuk Pengawalan, Netizen Kecewa, Polda Bali Buka Suara

- 3 Maret 2024, 09:37 WIB
Potret Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan
Potret Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan /PotensiBadung

PotensiBadung.com - Sebuah video yang memperlihatkan seorang turis asing mengaku membayar seorang Polantas untuk melakukan pengawalan saat di Bali viral di media sosial.

Dalam akun Instagramnya @justinrosslee mengaku menyewa seorang Polantas untuk mengawalnya senilai  100 dolar AS atau setara Rp1.565.265 untuk mengantarnya ke suatu lokasi.

“Best $100 ever spent?” katanya pada 30 Januari lalu.

Video tersebut direkam di dalam mobil, terdengar juga beberapa umpatan dilontarkannya sambil tertawa ketika merekam aksi Polantas yang mengantarkannya itu.

Baca Juga: Jangan Diabaikan, Arti Mimpi Sandal Putus Ternyata Berhubungan dengan Keadaan Psikologis Anda

Video yang sudah viral ini kemudian diunggah kembali oleh akun @viralsekali pada Sabtu, 2 Maret 2024. Banyak netizen yang mengaku kecewa pada aksi yang dilakukan Polantas tersebut.

“Hal-hal seperti inilah yang makin membuat turis asing di Bali semakin seenaknya sendiri. Wong bahkan aparat aja gak punya bargain power di wilayahnya sendiri. Gmn gak diinjak-injak warga lokal disana,” sahut akun @ruth_shebaria.

Masalah ini pun telah direspon langsung oleh Kopilisian Daerah Bali.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kapolda Bali, Kombes Pol Jansen Avitus Pandjaitan mengatakan kejadian ini memang benar pernah terjadi tetapi ini merupakan kejadian lama.

Baca Juga: Catat, Jadwal Polda Bali Gelar Operasi Keselamatan Agung 2024

Halaman:

Editor: Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x